TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 36:4

Konteks
36:4 (36-5) Kejahatan d  dirancangkannya di tempat tidurnya, ia menempatkan dirinya di jalan e  yang tidak baik; apa yang jahat f  tidak ditolaknya 1 .

Mazmur 36:12

Konteks
36:12 (36-13) Lihat, orang-orang yang melakukan kejahatan itu jatuh; mereka dibanting dan tidak dapat bangun x  lagi.

Mazmur 37:12-13

Konteks
37:12 Orang fasik merencanakan w  kejahatan terhadap orang benar dan menggertakkan giginya x  terhadap dia; 37:13 Tuhan menertawakan orang fasik itu, sebab Ia melihat bahwa harinya sudah dekat. y 

Mazmur 37:1

Konteks
Kebahagiaan orang fasik semu
37:1 Dari Daud. Jangan marah 2  karena orang yang berbuat jahat, jangan iri hati y  kepada orang yang berbuat curang; z 

1 Samuel 23:9

Konteks
23:9 Ketika diketahui Daud, bahwa Saul berniat jahat terhadap dia, berkatalah ia kepada imam Abyatar: k  "Bawalah efod l  itu ke mari."

1 Samuel 24:12-13

Konteks
24:12 (24-13) TUHAN kiranya menjadi hakim b  di antara aku dan engkau, TUHAN kiranya membalaskan c  aku kepadamu, tetapi tanganku tidak akan memukul engkau; 24:13 (24-14) seperti peribahasa orang tua-tua mengatakan: Dari orang fasik timbul kefasikan. d  Tetapi tanganku tidak akan memukul engkau.

1 Samuel 26:10

Konteks
26:10 Lagi kata Daud: "Demi TUHAN yang hidup, niscaya TUHAN akan membunuh t  dia: entah karena sampai ajalnya u  dan ia mati, v  entah karena ia pergi berperang dan hilang lenyap di sana.

1 Samuel 28:19

Konteks
28:19 Juga orang Israel bersama-sama dengan engkau akan diserahkan TUHAN ke dalam tangan orang Filistin, dan besok engkau serta anak-anakmu e  sudah ada bersama-sama dengan daku. Juga tentara Israel akan diserahkan TUHAN ke dalam tangan orang Filistin."

1 Samuel 31:3-4

Konteks
31:3 Kemudian makin beratlah pertempuran itu bagi Saul; para pemanah menjumpainya, dan melukainya p  dengan parah. 31:4 Lalu berkatalah Saul kepada pembawa senjatanya: "Hunuslah pedangmu dan tikamlah q  aku, supaya jangan datang orang-orang yang tidak bersunat r  ini menikam aku dan memperlakukan aku sebagai permainan." Tetapi pembawa senjatanya tidak mau, karena ia sangat segan. Kemudian Saul mengambil pedang itu dan menjatuhkan dirinya ke atasnya.

1 Samuel 31:1

Konteks
Saul mati
31:1 Sementara itu orang Filistin berperang melawan orang Israel. Orang-orang Israel melarikan diri dari hadapan orang Filistin dan banyak yang mati terbunuh di pegunungan Gilboa. l 

Kisah Para Rasul 2:32

Konteks
2:32 Yesus inilah yang dibangkitkan f  Allah, dan tentang hal itu kami semua adalah saksi. g 

Ester 9:25

Konteks
9:25 akan tetapi ketika hal itu disampaikan ke hadapan raja, maka dititahkannyalah dengan surat, supaya rancangan jahat yang dibuat Haman terhadap orang Yahudi itu dibalikkan ke atas kepalanya. s  Maka Haman beserta anak-anaknya disulakan t  pada tiang. u 

Maleakhi 2:3-5

Konteks
2:3 Sesungguhnya, Aku akan mematahkan lenganmu dan akan melemparkan kotoran a  ke mukamu, yakni kotoran korban dari hari-hari rayamu, dan orang akan menyeret kamu ke kotoran itu. b  2:4 Maka kamu akan sadar, bahwa Kukirimkan perintah ini kepadamu, supaya perjanjian-Ku dengan Lewi 3  c  tetap dipegang, firman TUHAN semesta alam. 2:5 Perjanjian-Ku d  dengan dia pada satu pihak ialah kehidupan dan sejahtera e  dan itu Kuberikan kepadanya--pada pihak lain ketakutan f --dan ia takut kepada-Ku dan gentar terhadap nama-Ku.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[36:4]  1 Full Life : APA YANG JAHAT TIDAK DITOLAKNYA.

Nas : Mazm 36:5

Orang fasik tidak membenci kejahatan.

  1. 1) Benci akan dosa adalah ciri hakiki dari sifat Allah (Ams 6:16; Yer 44:4; Hab 1:13); itulah aspek mendasar dari pelayanan dan pemerintahan Kristus (Mazm 45:8;

    lihat cat. --> Ibr 1:9).

    [atau ref. Ibr 1:9]

  2. 2) Orang bisa penuh kasih dan ramah, melakukan hal-hal yang baik untuk orang miskin, tetapi jikalau mereka tidak marah terhadap dosa, mencela cara-cara dursila dunia ini, bersemangat untuk keadilan atau benci akan kejahatan, mereka telah gagal berdiri di pihak Allah atau mengikuti Roh Kudus (bd. Gal 5:16-24). "Hai orang-orang yang mengasihi Tuhan, bencilah kejahatan" (Mazm 97:10).

[37:1]  2 Full Life : JANGAN MARAH.

Nas : Mazm 37:1-40

Mazmur ini bukan sebuah doa, tetapi serangkaian ucapan yang mengandung pepatah atau petunjuk tentang hikmat rohani. Temanya adalah sikap orang percaya terhadap orang fasik yang rupanya berhasil dan kesukaran orang benar (juga lih. pasal Mazm 49:1-21; 73:1-28); mazmur ini mengajarkan bahwa orang fasik akhirnya akan dijatuhkan dan kehilangan segala sesuatu yang telah mereka peroleh di dunia, sedangkan orang benar yang tetap setia kepada Allah akan mengalami kehadiran, pertolongan, dan bimbingan-Nya di bumi serta mewarisi keselamatan dan tanah perjanjian. Menurut PB, warisan orang percaya ialah "langit yang baru dan bumi yang baru" (lih. Wahy 21:1).

[2:4]  3 Full Life : PERJANJIAN-KU DENGAN LEWI.

Nas : Mal 2:4-6

Para imam harus dipilih dari suku Lewi. Di sini Allah memakai Lewi dan keturunannya yang setia sebagai teladan hidup seorang hamba Allah. Para hamba Tuhan dewasa ini harus mempunyai sifat-sifat sama yang tercantum dalam ayat-ayat ini. Mereka harus menunjukkan kasih dan hormat kepada Allah, hidup dengan jujur dan benar, memberitakan kebenaran, dan melalui teladan dan perkataan mereka memalingkan banyak orang dari dosa

(lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT).



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA